in , , , , , , , , ,

6 Tips Memilih Vendor Acara Terbaik

6 Tips Memilih Vendor Acara Terbaik

Alo Sobat Eola! Memilih jasa vendor memang tidak semudah itu. Banyak hal yang harus dilakukan terlebih dahulu untuk mendapat vendor yang cocok seperti riset dan melakukan survei langsung. Tentu sobat Eola  ingin mendapatkan jasa yang dari vendor yang sesuai, bukan? Yuk selengkapnya simak 6 tips memilih vendor acara terbaik di bawah ini!

1. Temukan Kebutuhanmu

Lakukan sesi brainstorming dan temukan apa yang kamu inginkan dari setiap vendor untuk event yang akan diselenggarakan. Terkadang vendor lebih tahu apa yang eventmu butuhkan, namun untuk mendapatkan yang terbaik Sobat Eola juga bisa sering berkonsultasi dan berdiskusi dapat yang terbaik dan yang dibutuhkan. Tiap event tentunya memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. Maka menentukan kebutuhan event di awal sebelum memilih vendor adalah pilihan yang cukup tepat.

2. Riset Informasi tentang Vendor

Bukan hanya lewat internet saja, riset dapat dilakukan dengan bertanya kepada rekan kerja dan kerabat untuk mencari vendor terbaik. Barangkali kenalanmu punya pengalaman bekerjasama menggunakan jasa vendor tertentu yang membuat mereka puas akan hasilnya. Jika kamu memiliki rekan di perhotelan atau jasa penyedia event organizer, koneksi itu akan sangat membantu karena orang-orang di industri perhotelan dan event organizer juga sangat ramah dan dapat membantu.

3. Mulai Menghubungi Vendor

Beberapa vendor memiliki peralatan dan staf sendiri, coba diskusikan berbagai hal tersebut saat pertama kali menghubungi vendor. Perhatikan juga portofolio dan track record mereka. Jika karya-karya sebelumnya cocok dan membuat Sobat Eola puas, vendor tersebut bisa menjadi salah satu opsi.

4. Buat beberapa Opsi

Jangan hanya mendapat penawaran dari satu vendor saja, Sobat Eola! Cobalah mencari lebih dari satu penawaran dan bandingkan kembali nanti mana yang lebih sesuai untuk Anda dari segi kebutuhan dan paket yang ditawarkan.

5. Jangan Jadikan Biaya sebagai Profit Saja

Memilih vendor hanya karena harga tidak bisa menjadi rujukan juga. Sebab beberapa vendor yang menawarkan harga murah tidak begitu baik kualitasnya. Pada akhirnya nilai vendor akan ditentukan adalah seberapa baik kinerja bukan hanya biaya saja. Ada beberapa hal yang harus coba Sobat pertimbangkan untuk membuat acara berjalan lancar. Perhatikan juga rincian biayanya sehingga tidak ada tambahan-tambahan yang mendadak/tidak terduga.

6. Buatlah Pilihan

Timbang semua opsi yang sudah didapatkan, lalu pilih vendor yang sesuai dengan kebutuhan kamu, Sobat Eola. Cari yang paling kamu percayai dari berbagai aspek dan indikator. Jika belum merasa yakin, mintalah informasi lebih lanjut atau kembali kepada proses pertama untuk mencari vendor yang lain.

Sumber. Sparksight

Disadur Dari :

Laporkan

What do you think?

Contributor

Written by Merry

Story MakerContent AuthorYears Of Membership

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 Cara Memilih Katering untuk Pernikahan

Ini Dia Kategori Event berdasarkan Skalanya